Apa Itu Bootloop dan Cara Mengatasi Bootloop Pada Android

Apa Itu Bootloop dan Cara Mengatasi Bootloop Pada Android - Jika Anda pengguna Android pastinya pernah mendengar kata Bootloop. Bootloop adalah istilah yang cukup populer pada Android. Lalu apa yang dimaksud Bootloop?.

Bootloop adalah istilah yang populer di Android yaitu suatu keadaan dimana Hp Android tidak bisa dinyalakan atau hanya macet pada Boot saat dinyalakan, mungkin itu istilah yang cukup mudah dipahami. Jika masih belum paham juga baca kembali siapa tahu Anda lama-lama paham.

Bootloop terjadi karena sistem yang error atau bisa juga corrupt sehingga Android tidak bisa masuk home karena hanya berputar-putar pada logo saja. Bootloop bisa saja terjadi pada semua hp Android tanpa sebab yang jelas atau penggunanya tidak tahu dan tidak menyadari apa yang pernah dilakukan pada gadgetnya.

Kejadian Bootloop yang paling sering terjadi adalah karena coba memodifikasi sistem Android entah itu melakukan root, atau unlock bootloader, memasang custom recovery, atau karena mencoba mengganti stock rom Android dengan custom rom. Sebenarnya masih banyak lagi 

Jenis-Jenis Bootloop dan Cara Mengatasinya

Apa Itu Bootloop dan Cara Mengatasi Bootloop Pada Android
Android

Android Light Bootloop

Light Bootloop adalah tingkatan yang paling ringan, biasanya ini terjadi bukan karena pengguna melakukan modifikasi pada sistem atau merubah sistem. Namun ini penggunaan normal tetapi tiba-tiba mati dan ketika dinyalakan hanya macet pada logo saja tidak bisa masuk ke home Android.  Jika Anda mengalami ini sedangankan Anda merasa tidak pernah merasa melakukan apapun yang berhubungan dengan sistem Android, Anda bisa mencabut baterai Android kemudian memasangnya kembali dan nyalakan, cara ini ampuh dan terbukti bisa dalam keadaan seperti ini.

Android Medium Bootloop

Yang kedua adalah Medium Bootloop, tingkatan ini lebih tinggi dari light bootloop. Pada umumnya bootloop ini terjadi karena pengguna mencoba mengotak-atik Android yang kemudian membuat Android tidak bisa masuk ke menu utama karena hanya berputar-putar pada logo. Dalam hal ini Android masih bisa masuk ke recovery mode. Untuk mengatasinya pertama-tama cobalah masuk ke recovery bawaan Android atau bisa juga custom recovery kemudian coba wipe data dan cache partition. Jika cara tersebut tidak bisa mengatasi masalah Anda, hal yang harus Anda lakukan adalah restore rom Android, namun jika belum melakukan backup Anda bisa mencarinya di internet.

Android Hard Bootloop

Hard Bootloop bisa juga disebut hardbrick atau tingkatan bootloop yang paling tinggi diantara semuanya. Ini terjadi karena pengguna salah memodifikasi sistem, mengganti sistem, ini termasuk melakukan root, menginstall custom rom dan hal lain yang berhubungan dengan sistem Android. Cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi ini adalah melakukan flashing pada Android Anda, cara untuk flashing setiap Android berbeda, seperti cara flashing samsung galaxy young.

Sekian pengertian bootloop dan tutorial singkat mengatasi bootloop, Anda bisa menyesuaikan karena cara dari setiap smartphone Android berbeda-beda. Semoga sukses dengan cara ini.

0 Response to "Apa Itu Bootloop dan Cara Mengatasi Bootloop Pada Android"

Post a Comment


*Berkomentarlah dengan bahasa yang baik & sopan
*Komentar tidak keluar dari topik
*Maaf jika admin tidak membalas komentar yang keluar dari topik
*Tidak menyertakan LINK HIDUP, ALAMAT URL BLOG/ARTIKEL
*NO IKLAN, NO SPAM
*Untuk komentar yang lebih dari 200, silahkan klik pada LOAD MORE dibawah kotak komentar untuk menampilkan komentar selanjutnya